Himpunan Mahasiswa (Hima Prodi) PGMI STAI Persatuan Islam Garut, Jawa Barat menutup kegiatan Pesantren Ramadhan yang digelar salah satu otonom Persis di Garut yakni Pimpinan Jamiyah (PJ) Pemuda Persis Baiturrahim. Kerjasama ini sebagai bentuk upaya menyelamatkan generasi penerus bangsa yang diusung dalam tema “save our generation”.
Sebanyak 100 dari 183 peserta yang tercatat ikut hadir meramaikan kegiatan penutupan tersebut acara Haflah Imtihan dan Bakti Sosial (Baksos) bertempat di Komplek Madrasah Baiturrahim, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin (27/5/2019).
Sejumlah penampilan menarik dari peserta didik mulai tingkat SD sampai SMA meramaikan Haflah Imtihan tersebut. Bakat menyanyi nasyid, shalawat, hafalan alquran, tari, dan drama yang dibawakan peserta didik seluruhnya memberi pesan kebaikan pada peserta dan tamu undangan yang hadir.
“Kita ngambil drama tentang pendidikan ini supaya penonton semua bisa ngambil hikmahnya gitu teh, jadi kita sebagai generasi muda harus ngisi kegiatan dengan hal bermanfaat dan terus mencari ilmu sesuai adabnya.” Kata Raihan, perwakilan pemain drama dari tingkat SMA.
Selain penampilan dari peserta didik, juga diumumkan pemenang lomba-lomba kreatif dan penghargaan Pesram Award yang penilai dan votingnya telah dilaksanakan satu hari sebelum Haflah Imtihan dilaksanakan.
Untuk nominasi lomba diantaranya terdapat lomba melukis, lomba kreativitas dari dus bekas, dan lomba membuat poster. Untuk Pesram Award diantara nominasinya yakni Peserta Terbaik, Staf Pengajar Terfavorit, Panitia Ter-Rajin dan masih banyak lagi.
Masih dalam rangkaian acara penutupan Pesantren Ramadhan dilanjutkan dengan memberikan bantuan sembako kepada warga sekitar Komplek Madrasah Baiturrahim, Sumbersari, Sabtu (1/6/2019).
Di samping bersilaturahmi, dua organisasi yang terdiri dari mahasiswa dan pemuda pemudi ini turut menyerahkan logistik kebutuhan sembako untuk warga setempat.
Sembako tersebut terdiri atas beras, minyak, mie, sarden, gula, bumbu masak, dan aneka kebutuhan dapur. Sedikitnya sekitar 30 orang dari warga antusias menjadi penerima sembako tersebut.
“Saya mewakili warga disini mengucapkan terimakasih banyak dan apresiasi tinggi kepada adek-adek muda yang semangat memberi dan berbagi. Semoga jadi limpahan pahala untuk adek-adek semua.” Kata Tatang Adoy, Ketua RW setempat.
Lewat kegiatan Baksos yang menjadi penutup acara Pesantren Ramadhan program kolaborasi dua organisasi tersebut diharapkan mampu memaksimalkan potensi kaum muda dengan hal positif dan mengabdikan tri dharma perguruan tinggi yaitu terjun langsung ke masyarakat.
“Berharapa dari seluruh rangkaian kegiatan PESRAM 15 ini, teman-teman dari pemuda persis baiturrahim dan mahasiswa PGMI bisa mengambil pengalaman dan pelajaran. untuk teman-teman mahasiswa PGMI bisa dijadikan pengalaman untuk bekal KKN (Kuliah Kerja Nyata) dimasa mendatang nanti” Ucap Repi, Ketua PJ Pemuda Persis Baiturrahim.
(Asfahany)
Tags
News